Karimun

MTQ Nasional di Sumbar, Kamar Hotel di Kota Padang Terisi Penuh – Kepri Terdepan


MTQ ke XXVIII Tingkat Nasional yang diadakan di Provinsi Sumatera Barat baru saja dimulai. Berbagai kafilah dari penjuru Indonesia datang untuk melakukan lomba. Untuk menunjang para kafilah dalam menjalankan perlombaan, mereka disediakan tempat-tempat untuk menginap.

Meski diadakan saat pandemi, namun momen tersebut menjadi angin segar bagi pariwisata di Sumbar. Salah satunya pariwisata sektor hotel. Karena hotel tersebut menjadi tempat penginapan para kafilah MTQ Nasional XXVIII.

General Manager Hotel Rangkayo Basa, Widadi, seperti dilansir Harianhaluan.com, Senin (16/11/2020) mengatakan hotel yang berlokasi di Jalan Hang Tuah No. 211 Belakang Tangsi Kecamatan Padang Barat Kota Padang ini ikut menjadi tempat menginap para peserta MTQ Nasional.

“Iya, di hotel kami menginap peserta MTQ Nasional kafilah dari Provinsi Sulawesi Selatan,” katanya.

Widadi melanjutkan, di Hotel Rangkayo Basa menginap kafilah dari Provinsi Sulawesi Selatan sebanyak lebih kurang 80 orang peserta. Hotel yang memiliki view Pantai Padang itu menyuguhkan pemandangan laut yang cantik dan dekat dengan pusat perbelanjaan.

“Sekitar lebih kurang 80 kafilah dengan mengambil 46 kamar. Fasilitasnya sama dengan yang lainnya,” lanjutnya.

Selain hotel Rangkayo Basa, juga terdapat beberapa hotel lainnya yang menjadi tempat menginap para kafilah. Seperti Basko Hotel, Mercure, Pangeran Beach, Hotel Bumi Minang, Grand Inna, Grand Zuri, Rocky Plaza Hotel, dan The Axana. Lalu, juga terdapat di Ibis Hotel, Pangeran City, Hotel Whiz, Fave Hotel, HW Hotel, Daima, Amaris, dan di Hotel Padang.*

(sumber: harianhaluan.com)



Sumber

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

Ke Atas