Tanjung Pinang

KSP Diskominfo Kepri Buat Kolaborasi Konten Tiktok – Kepri Terdepan


Tanjungpinang (HK)- Tim Kepri Smart Province Kepri (KSP) Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kepri akan berkolaborasi dalam membuat konten Tiktok.

Hal ini disampaikan Kepala Bidang Komunikasi Publik Diskominfo Kepri selaku koordinator Tim KSP Iskandar Zulkarnain di kantor KSP Tanjungpinang, Senin (8/2/2021).

“Kolaborasi ini kita lakukan untuk memperkenalkan aplikasi tiktok dan cara bermain menggunakannya agar efektif digunakan masyarakat,” ujar Iskandar.

Dalam kolaborasi ini,Tim KSP melakukan kolaborasi dengan mahasiswi jurusan Media Komunikasi, Weisze, Mahasiswi Universitas Taruma Negara, yang sedang melakukan Kuliah Kerja di Diskominfo Kepri sejak awal Februari 2021.

“Weisze ini merupakan merupakan puteri Tanjungpinang Kepri,” ungkap Iskandar Zulkarnain.

Iskandar Zulkarnain mengatakan bahwa pihaknya menyadari bahwa media aplikasi tiktok telah menjadi salah satu pola komunikasi di kalangan milenial. “Namun, sumber daya kami masih belum memahami bagaimana cara dan model menjalankan aplikasi ini.”

“Ini juga kesempatan bagi kami, untuk menimba ilmu, dari mahasiswa Universitas Tarumanegara Jakarta, yang kuliah kerja selama 3 bulan di KSP,” jelas Iskandar Zulkarnaen.

Weisze, yang juga merupakan pengguna tiktok telah memiliki ribuan orang followernya dan pernah sukses membuat konten yang ditonton oleh 350 ribu orang.

”Masih mahasiswi tapi sudah punya prestasi. Ini sangat membanggakan kami bisa belajar dari anak anak milenial dan ekspert di bidang media sosial,” ujar Iskandar Zulkarnaen.

Kolaborasi ini akan menandai perubahan platform penyebaran informasi yang dilakukan oleh unit kerja Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik Diskominfo Kepri, melalui Tim KSP.

“Kami memohon doa dan dukungan dari para netizen dan milenial untuk dapat terus mengembangkan diri dan potensi dalam rangka menyukseskan penyebaran informasi program kerja pembangunan dan kegiatan yang menjadi prioritas bagi peningkatan ekonomi dan kesehahteraan rakyat Kepulauan Riau,” harap Iskandar lebih lanjut. (efr)



Sumber

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

Ke Atas