Anambas

Pasangan Yusrizal-Fatahurrahman Mendaftar ke KPU, Ada Tiga Paslon di Pilkada Anambas – Kepri Terdepan


Anambas (HK) – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Anambas, Yusrizal-Fatahurrahman resmi mendaftar di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Minggu (6/9/2020).

Pasangan tersebut menjadi pasangan ketiga yang mendaftar setelah sebelumnya pasangan petahana Abdul Haris-SH-Wan Zuhendra, mendaftar pada hari pertama, kemudian pasangan Ir. Fachrizal-Johari, SH, pada hari kedua.

Pasangan Yusrizal-Fatahurrahman sendiri maju di Pilkada diusung oleh dua partai yakni Partai Amanat Nasional 3 kursi dan Partai Hanura 1 kursi.

“Hari ini merupakan hari terakhir pendaftaran Pilkada di Anambas. Alhamdulillah proses pendaftaran hingga saat ini berjalan dengan lancar,”ujar Jupri Budi Ketua KPUD Anambas.

Ia menyebutkan, hingga kini terdapat tiga pasangan yang mendaftar di KPUD, yakni pasangan Abdul Haris SH-Wan Zuhendra, Ir.Fachrizal-Johari, SH dan Yusrizal-Fatahurrahman.

Namun demikian, Budi mengaku bahwa pihaknya tetap membuka pendaftaran hingga batas akhir waktu pendaftaran yakni pukul 00.00 WIB.

“Memang untuk partai yang memiliki kursi di parlemen semua telah mengusung dan mendukung Paslon, namun kita tetap buka sampai akhir waktu pendaftaran,”tukasnya.

Sementara itu Amir Fikri Ketua DPC Partai Hanura mengatakan, siap memenangkan pasangan Yusrizal-Fatahurrahman.

“Insya Allah kita optimis mampu memenangkan, pasangan Julang Anambas Gemilang di Pilkada nanti,”katanya. (yud)



Sumber

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

Ke Atas