Batam

Rekapitulasi Surat Suara Tingkat PPK Sagulung Ditargetkan Rampung Hari Ini – Kepri Terdepan


Batam (HK) – Rekapitulasi surat suara di tingkat PPK Sagulung masih terus berlangsung di ruko Simpang Kavling Baru, Sagulung.

“Untuk kelurahan Tembesi, Sei Binti, Sei Langkai dan Sei Lekop sudah selesai. Hanya tinggal dua kelurahan saja yang masih proses,” kata Indahana, Ketua PPK Sagulung, Senin (14/12/20).

Ia menyatakan, rekapitulasi surat suara kemungkinan hari ini sudah rampung. Karena hanya dua kelurahan saja yang belum dan ini masih proses.

“Ditargetkan hari ini (Senin, red) sudah rampung semuanya. Karena hanya kelurahan saja ini. Jadi dipastikan bisa selesai semuanya,” katanya.

Sementara, Camat Sagulung, Reza Khadafy mengapresiasi kinerja tingkat PPS, PPK karena pilkada serentak ini sudah selesai serta untuk menjaga protokol kesehatan di tiap TPS.

Ia juga menyampaikan, atas partisipasinya untuk menggunakan hak pilihnya sesuai hak demokrasinya, sebab kecamatan Sagulung khususnya yang tertinggi peminat pemilih atau penyumbang suara tertinggi di kota Batam.

“Daerah Sagulung salah satu kecamatan yang tertinggi penyumbangkan suara atau peminat pemilih hingga mencapai 63 persen dari jumlah pemilih di Kecamatan Sagulung. Meski belum mencapai 100 persen, saya juga sangat berterimakasih kepada masyarakat Sagulung khususnya tingkat PPS dan PPS karna tetap menjaga Protkes saat pilkada serentak ini,” pungkasnya. (ded)



Sumber

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

Ke Atas