Batam

Lewat Virtual, DPW Nasdem Kepri ikuti Perayaan HUT ke-9 Partai Nasdem – Kepri Terdepan


Batam (HK) – Lewat Virtual, DPW Nasdem Provinsi Kepri Riau ikuti acara peringatan Hari ulang tahun (HUT) ke-9 Partai Nasdem, DPW Nasdem yang digelar di Kantor Sekretariat DPW Nasdem Kepri, Seipanas, Batam, Rabu (11/11/2020).

Perayaan HUT ke-9 Partai Nasdem itu ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Ketua umum Partai Nasdem, Surya Paloh serta seluruh ketua DPW Provinsi yang ada di Indonesia.

Wakil Sekertaris DPW Nasdem Provinsi Kepri, Kamalludin mengatakan, acara HUT Ke-9 Partai Nasdem ini digelar serentak seluruh Indonesia hingga luar negeri lewat webinar atau video virtual.

“Ditengah Pandemi Covid-19, perayaan HUT Nasdem kali ini tidak dipertemukan atau dikumpulkan disatu tempat seperti sedia kalanya. Sehingga sengaja dilakukan secara Virtual dimasing-masing Provinsi atau kabupaten secara serentak,” kata Kamalludin.

Dalam sampena HUT Partai Nasdem, Surya Paloh berikan dua instruksi kepada seluruh pengurus Partai Nasdem tingkat Provinsi.

“Intruksi pertama, seluruh pengurus tingkat Provinsi Partsi Nasdem diwajibkan mencetak masker sebanyak 29.000 masker dengan motif lokal dikali 34 Provinsi, jadi totalnya 999.000 masker dan akan dibagikan kepada masyarakat Indonesia.

“Untuk Kepri sendiri, kita harus mencetak dengan motif Melayu sebanyak 29.000 yang akan dibagikan kepada masyarakat Kepri,” kata Kamalludin.

Instruksi kedua, kita harus melakukan bakti sosial dengan tema Nasdem sayang kamu dengan memberikan masker dan bantuan Sembako, hand sanitizer dan lainnya untuk pencegahan Covid-19.

Pada HUT ke-9 Partai Nadem ini, Kamalludin mengajak masyarakat Kepri untuk melakukan perubahan-perubahan kearah yang lebih baik untuk Indonesia lebih maju lagi. (bob)



Sumber

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

Ke Atas